Yuk Bikin Nastar Lumer a la JTT! Kelezatannya Pecah di Mulut.. Satu Gigitan Tak Kan Pernah Cukup!

Yuk Bikin Nastar Lumer a la JTT! Kelezatannya Pecah di Mulut.. Satu Gigitan Tak Kan Pernah Cukup!

Yuk bikin kue nastar yang lumer di mulut, Bun! Nyless banget deh pokoknya. Nastar yang satu ini istimewa banget dengan aroma wangi khas butter dengan rasa gurih lezat yang milky banget berkat komposisi butter, margarine dan susu yang mendominasi. Resep Nastar Lumer a la JTT ini TeOPe BeGeTe deh Bun, sudah banyak Bunda-bunda lain yang membuktikannya. Dengan rasa kue yang lezat, kue nastar ini diisi pula dengan selai nanas homemade yang pastinya rasa selainya nendang! Sudah bisa dibayangkan bagaimana lezatnya Kue Nastar isi selai homemade ini… hhmmm.. yummeeeh!
Nastar pada umumnya memiliki karakter agak keras dan renyah, kres..kress saat di gigit. Berbeda dengan yang lain, Nastar Lumer A la JTT ini memilki tekstur mudah hancur saat di mulut, tapi dengan begitu membuat rasa kuenya menyatu dengan isian selainya  dan menciptakan sensasi rasa yang fantastis. Sulit membayangkan tanpa bisa merasakannya langsung. Apalagi akan sulit untuk mendapatkan Nastar selezat ini di toko-toko kue pada umumnya. Jadi satu-satunya hal paling mudah mencicipinya adalah dengan Bunda membuatnya di rumah dan buktikan kelezatannya sendiri. Langsung saja Bunda simak resep dan langkah pembuatannya di bawah ini.
Bahan-bahan
  • 150 gr Butter (misal: orchid, triangle, ellevire)
  • 100 gr Margarin (misal: blueband, palmia)
  • 90 gr Gula Halus
  • 250 gr Tepung Kunci
  • 150 gr Maizena
  • 100 gr Susu Bubuk
  • 3 btr Kuning Telur
  • 1/4 sdt Vanilla bubuk (bisa skip)
Langkah Membuat
1. Kocok Butter, margarine, gula halus dan vanili sampai mengembang.
2. Turunkan kecepatan speed paling rendah, masukkan kuning telor, kocok asal rata!
3. Masukkan campuran terigu, maizena, susu bubuk bertahap sampai tercampur rata pake spatula, adonan siap digunakan!
4. Pipihkan adonan, isi dengan selai nanas yang sudah dibulat-bulatkan terlebih dahulu supaya praktis.
5. Taruh di loyang yang sudah dialasi kertas roti
6. Bakar 150⁰C selama 15 menit
7. Keluarkan dari oven, oles dengan kuning telur satu persatu
8. Panggang lagi 15 menitan suhu 150-160⁰C sampai matang dan harum.
9. Cara Membuat Selai: 
Masak nanas, kayu manis dan cengkeh hingga airnya menyusut dan adonan agak lengket, masukkan gula pasir. Aduk hingga air habis, adonan menjadi selai dan bisa dibentuk.
BAHAN:
  • 1 buah nanas palembang, kupas, parut atau blender
  • 200 gram gula pasir 
  • 2 batang kayu manis 
  • 3 butir cengkeh 
“Uwenak tenan”….. pruss..pruss… lumer deh di mulut bersama selai homemade yang segar manis menggigit.  Akan jadi hidangan eksklusif nih di rumah Bunda. Bikin yang banyak Bun, karena bakalan laris kue Nastar Lumer a la JTT ini. Selamat mencoba!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel